Meriam-Hotman Hari Ini Umumkan Perdamaian

 

Meriam Bellina

Jalurmaya.blogspot.com - Aktris senior Meriam Bellina dan pengacara kondang Hotman Paris Hutapea sepakat berdamai. Ini artinya, Meriam segera mencabut laporannya yang telah bergulir di kepolisian.

Kabar itu dibenarkan pengacara Meriam, Ria Latifa. Detail mengenai perdamaian itu akan disampaikan kedua figur publik itu siang nanti, pukul 14.00, Senin, 30 April 2012. "Iya, tapi detail perdamaian itu akan disampaikan besok dalam jumpa pers," ujarnya saat dihubungi VIVAnews, Minggu kemarin.

Damai merupakan keinginan Hotman sejak awal kasus ini mencuat, akhir Maret lalu. Dia terus bergerak aktif untuk menyelesaikan kemelut ini di luar jalur hukum.

Dalam laporannya ke Polda Metro Jaya, Meriam melayangkan tudingan atas dugaan tindak penganiayaan dan perbuatan tidak menyenangkan yang dilakukan Hotman sekitar tahun 2009.

Meriam telah memberikan keterangannya sebagai pelapor di hadapan penyidik. Sejumlah saksi juga telah diajukan di antaranya dokter pribadi dan pembantu rumah tangga Meriam. Dua saksi ini diperlukan untuk memperkuat bukti-bukti penganiayaan yang ditudingkan Meriam kepada Hotman.

Sementara dalam keterangannya kepada media, pengacara mantan Bendahara Partai Demokrat Muh. Nazaruddin ini hanya mengatakan bahwa laporan ini bermuatan politis. Itulah yang membuat ia memilih jalan kekeluargaan.
Sumber : http://showbiz.vivanews.com


Silahkan Tinggalkan Komentar :